Setelah 39 Tahun, Rhoma Irama Kembali Menggaet Rita Sugiarto

Ari Kurniawan | 9 Juni 2020 | 07:00 WIB

TABLOIDBINTANG.COM - Nama Rhoma Irama dan Rita Sugiarto cukup fenomenal di dunia musik dangdut. Duet mereka begitu populer di era 1980-an. Siapa yang tak kenal lagu "Darah Muda", yang dirilis pada 1975. Di lagu itulah Rhoma Irama dan Rita Sugiarto berkolaborasi untuk pertama kali. 

Rita Sugiarto memang tak pernah bisa dipisahkan dari nama besar sang Raja Dangdut. Namanya mulai dikenal luas sejak berduet dan mengisi suara dalam film-film Rhoma Irama, seperti "Gitar Tua", "Berkelana" dan "Darah Muda".

Bahkan Rita Sugiarto pernah bergabung dengan Soneta, pimpinan Rhoma Irama. Sejak 1976 hingga tahun 1981, sedikitnya 20 album telah dirilisnya. Pada 1981, Rita Sugiarto memilih untuk 'berpisah' dengan sang Raja Dangdut. Keduanya pun meneruskan karier masing-masing. 

Kini, setelah 39 tahun berpisah, Rita Sugiarto dan Rhoma Irama kembali melanjutkan kerjasama. Single berjudul Tulus Hati Luhur Budi pun menjadi buktinya. Dalam lagu ciptaan Rhoma Irama tersebut, sang raja dangdut kembali menemukan permaisurinya yang sempat hilang. 

Proyek nostalgia dan temu kangen. Mungkin istilah tersebut sangat tepat untuk menyebutkan duet Rhoma Irama dan Rita Sugiarto dalam single Tulus Hati Luhur Budi ini. Dan seperti biasa, rekaman lagu ini mulai dari pembuatan musik hingga take vocal semua dibawah pengawasan ketat sang raja dangdut.

”Mas Oma (panggilan akrab Rita terhadap Rhoma) masih sama seperti dulu, masih detil dan sangat teliti. Makanya hasil lagunya luar biasa biasa sekali,” puji Rita Sugiarto. Penasaran dengan kolaborasi kedua penyanyi legendaris ini? nantikan dan saksikan di channel YouTube Rhoma Irama Official.

(ari)

Penulis : Ari Kurniawan
Editor: Ari Kurniawan
Berita Terkait